Bentuk bibir ideal bergantung pada pilihan masing-masing orang. Untuk mendapatkan bentuk bibir yang indah, Anda bisa melakukan berbagai macam perawatan.
Ditinjau secara medis oleh dr. Anandika Pawitri
23 Des 2020
Bentuk bibir yang indah bisa menjadi daya pikat tersendiri untuk menarik perhatian lawan jenis
Table of Content
Setiap wanita pasti berkeinginan untuk mempunyai bentuk bibir ideal. Untuk mendapat bentuk yang ideal, berbagai macam cara pun dilakukan, mulai dari menjalani perawatan secara rutin hingga operasi bibir.
Advertisement
Bagi sebagian orang, bentuk bibir ideal dianggap dapat menambah kecantikan. Tak hanya itu, bentuk bibir yang indah juga bisa menjadi daya pikat tersendiri untuk menarik perhatian lawan jenis. Lantas, seperti apa bentuk bibir yang disukai pria?
Hingga kini, belum ada tolak ukur pasti yang menjadi penentu apakah Anda mempunyai bentuk bibir ideal atau tidak. Anggapan soal bagaimana bentuk bibir ideal bergantung pada preferensi masing-masing orang.
Menurut studi tertentu yang diterbitkan dalam Journal of Cranio-Maxillofacial Surgery, lebih dari 60 responden menyebut bahwa bentuk bibir yang ideal memiliki rasio perbandingan 1:1 antara bagian atas dan bawahnya. Selain itu, bentuk bibir yang terlihat tebal dan penuh juga dianggap ideal dan menarik perhatian.
Sementara itu, studi ilmiah yang dirilis pada tahun 2016 mengatakan, anggapan terkait bentuk bibir yang ideal dan menarik perhatian bergantung pada wilayah tempat Anda tinggal. Orang-orang di Amerika Latin dinilai lebih menyukai mereka yang mempunyai bibir besar.
Bagi orang Amerika Utara dan Eropa, bibir berukuran sedang dianggap ideal dan lebih menarik perhatian. Berbeda lagi dengan orang-orang di benua Asia, mereka umumnya lebih tertarik dan menyukai bentuk bibir yang kecil.
Ada berbagai macam faktor yang berkontribusi dalam perbedaan bentuk bibir masing-masing orang. Sejumlah faktor yang berkontribusi di antaranya, ukuran bibir atas, ukuran bibir bawah, hingga lekukan yang ada di bagian tengah bibir atas (cupid’s bow).
Perbedaan itulah yang kemudian membuat bentuk bibir menjadi bermacam-macam. Macam-macam bentuk bibir yang umum dimiliki, antara lain:
Bentuk bibir memang tidak dapat sepenuhnya diubah, namun Anda dapat mempercantiknya dengan rutin melakukan perawatan. Beberapa perawatan yang bisa dilakukan untuk memiliki bentuk bibir yang indah, meliputi:
Agar terlihat cantik dan tetap sehat, jangan lupa untuk memastikan bibir Anda selalu dalam keadaan terhidrasi, khususnya ketika cuaca sedang sangat panas. Untuk menghidrasi bibir, Anda bisa memakai petroleum jelly, minyak kelapa, lidah buaya, dan vitamin E.
Hindari menggunakan pelembap yang beraroma karena dapat mendorong Anda untuk sering menjilat bibir dan membuatnya menjadi semakin kering.
Ketika menggunakan produk bibir tertentu, jangan lupa untuk memerhatikan kandungan yang ada di dalamnya. Hindarilah memakai produk dengan bahan yang dapat memicu reaksi alergi pada bibir seperti wewangian.
Berbagai macam faktor dapat memicu bibir pecah-pecah. Sejumlah faktor yang menjadi pemicunya antara lain cuaca kering maupun terlalu dingin, efek penggunaan obat-obatan tertentu, menjilat bibir secara berlebihan, dehidrasi, dan kekurangan gizi (malnutrisi).
Sama seperti kulit, bibir juga bisa mengalami penumpukan sel kulit mati yang membuatnya tampak kusam dan kering. Untuk mengatasinya, Anda dapat menggunakan sikat gigi untuk mengelupas serpihan kering yang ada pada bibir. Lakukan proses eksfoliasi dengan lembut. Menggosok bibir terlalu keras dapat membuat bibir terluka dan berdarah.
Menggunakan lipstik cenderung membuat bibir menjadi kering. Hindari memakai lipstik ketika tidak diperlukan. Apabila hendak menggunakan lipstik, gunakan lip balm terlebih dahulu agar bibir tidak kering dan pecah-pecah.
Baca Juga
Tidak ada tolak ukur pasti untuk menentukan bentuk bibir ideal. Anggapan terkait bagaimana bentuk bibir ideal bergantung pada preferensi masing-masing orang. Untuk mendapat bentuk bibir yang indah, Anda bisa melakukan berbagai macam perawatan seperti menjaganya tetap terhidrasi hingga melakukan eksfoliasi secara rutin.
Apabila hendak melakukan perawatan bibir, Anda sebaiknya berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter. Untuk berdiskusi lebih lanjut terkait bentuk bibir ideal, tanyakan langsung pada dokter di aplikasi kesehatan SehatQ. Download sekarang di App Store dan Google Play.
Advertisement
Ditulis oleh Bayu Galih Permana
Referensi
Artikel Terkait
Skincare untuk kulit wajah kering tidak boleh sembarangan dipilih. Pasalnya, kulit Anda bisa semakin kering dan mengelupas. Kandungan asam hialuronat dan gliserin adalah beberapa kandungan yang direkomendasikan untuk kulit kering.
19 Mei 2020
Brow lamination adalah prosedur penataan alis dengan bahan kimia yang membuat tampilan alis yang lebih penuh, rapi, dan lebih natural. Prosedur ini bisa tahan selama 6-8 minggu.
15 Jul 2022
Cara membuat oralit yang benar dapat membantu mengatasi diare lebih baik dan mencegah dehidrasi terjadi. Salah satu hal yang patut menjadi perhatian adalah komposisinya.
20 Nov 2019
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved