logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kulit & Kecantikan

9 Cara Menumbuhkan Rambut dengan Cepat Secara Alami

open-summary

Cara menumbuhkan rambut dengan cepat secara alami adalah mengoleskan minyak kelapa ke kulit kepala, meminum yogurt, hingga menyeruput teh hijau. Berbagai bahan alami ini mengandung senyawa yang dipercaya bisa menyuburkan rambut.


close-summary

2023-03-30 14:05:41

| Fadli Adzani

Ditinjau oleh dr. Reni Utari

Cara menumbuhkan rambut dengan cepat secara alami

Ada banyak cara menumbuhkan rambut cepat secara alami yang bisa Anda coba.

Table of Content

  • Cara menumbuhkan rambut dengan cepat secara alami

Masalah rambut rontok berpotensi menurunkan kepercayaan diri seseorang. Terlebih jika kondisinya sampai menyebabkan kebotakan atau penipisan rambut. Untuk mengatasinya, ada sederet cara menumbuhkan rambut dengan cepat secara alami yang bisa Anda coba.

Advertisement

Cara menumbuhkan rambut dengan cepat secara alami

1. Mengoleskan minyak kelapa

Minyak kelapa bisa difungsikan sebagai penyubur rambut alami. Alasannya, minyak ini memiliki kemampuan untuk mengurangi hilangnya protein dari rambut yang rusak.

Menariknya, minyak kelapa dapat menembus ke dalam batang rambut dan dianggap mampu mengurangi kerontokan yang kerap menimbulkan kebotakan.

Untuk mencoba minyak penumbuh rambut alami ini, Anda hanya perlu mengambil dua sendok makan minyak kelapa.

Oleskan secara merata ke kulit kepala, lalu pijatlah secara perlahan. Diamkan selama satu jam dan bersihkan menggunakan sampo.

Lakukan cara melebatkan rambut secara alami ini setidaknya dua kali dalam seminggu.

2. Minum yogurt

Siapa sangka minum yogurt bisa menjadi cara menebalkan rambut secara alami?

Produk olahan susu yang dilengkapi probiotik ini berpotensi merangsang pertumbuhan rambut dan mencegahnya dari kerusakan.

Sebuah studi hewan uji di dalam jurnal PLoS ONE mengungkapkan, yogurt bisa meningkatkan jumlah folikel subkutikuler sehingga menghasilkan bulu rambut yang lebat.

Akan tetapi, dibutuhkan penelitian pada manusia untuk membuktikan manfaat yogurt dalam menumbuhkan rambut.

Untuk mencoba khasiat ini, Anda hanya perlu mengonsumsi yogurt sebanyak satu kali setiap hari.

3. Memijat kulit kepala

Berikutnya, cara alami menumbuhkan rambut yang dianggap manjur adalah memijat kulit kepala.

Metode ini bertujuan melancarkan aliran darah ke kulit kepala sehingga merangsang pertumbuhan rambut.

Sebuah studi kecil dari Jepang yang dirilis dalam jurnal ePlasty menjelaskan, partisipan pria yang memijat kulit kepalanya selama 4 menit per hari menggunakan mesin pemijat kulit kepala, memiliki rambut yang lebih tebal setelah 6 bulan melakukannya.

4. Meningkatkan asupan zat besi

Zat besi adalah mineral yang dipercaya sebagai bahan alami penumbuh rambut. Pasalnya, tubuh membutuhkan nutrisi ini untuk menumbuhkan rambut yang sehat.

Berikut adalah berbagai makanan yang mengandung zat besi untuk Anda konsumsi.

  • Kerang
  • Lentil
  • Biji labu
  • Bayam
  • Daging tanpa lemak
  • Daging ayam kalkun.

5. Mengonsumsi lebih banyak protein

Tubuh Anda membutuhkan protein untuk menumbuhkan rambut baru. Apabila tubuh mengalami defisiensi protein, kerontokan rambut bisa terjadi.

Berikut adalah makanan berprotein tinggi yang bisa Anda konsumsi sebagai cara melebatkan rambut secara alami.

  • Telur
  • Ikan
  • Kacang-kacangan
  • Daging tanpa lemak.

6. Mengoleskan air perasan bawang bombay

Berdasarkan sebuah riset yang dimuat The Journal of Dermatology, air perasan bawang bombay dapat dimanfaatkan sebagai penumbuh rambut alami.

Para peneliti menemukan bahwa komponen fitokimia dalam air perasan bawang bombay bisa merangsang pertumbuhan rambut. Bahkan, bahan alami ini dinilai efektif untuk mengatasi kondisi alopecia areata.

Untuk mencoba cara menebalkan rambut secara alami ini, Anda perlu mengekstrak air dari setengah bawang bombay.

Setelah itu, saring dan langsung oleskan ke kulit kepala. Setelah satu jam, bersihkan kulit kepala dan rambut Anda dengan sampo.

Lakukan metode ini sebanyak dua kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil maksimal.

7. Meminum teh hijau

Mungkin belum banyak yang tahu bahwa teh hijau bisa dijadikan penumbuh rambut alami.

Teh ini dipenuhi dengan polifenol dan antioksidan yang bisa membantu merangsang pertumbuhan rambut.

Menurut sebuah riset di jurnal Phytomedicine, senyawa bioaktif yang ditemukan dalam teh hijau memiliki efek proliferatif pada sel-sel papila dermis dan berpotensi mengurangi kerontokan rambut.

Untuk merasakan khasiat teh hijau untuk menyuburkan rambut, Anda perlu meminumnya sebanyak 1-2 kali sehari.

8. Memotong rambut secara teratur

Memangkas rambut Anda setiap beberapa bulan sekali dapat merangsang pertumbuhan rambut yang sehat.

Dengan mencukur rambut secara berkala, ujung rambut yang bercabang bisa dihilangkan sehingga kerusakan rambut dapat dicegah.

Akan tetapi, cara ini tidak mampu mempercepat pertumbuhan rambut.

Baca Juga

  • 13 Penyebab Rambut Anak Rontok Beserta Solusinya
  • Penyebab Rambut Rontok pada Wanita dan Cara Mengatasinya
  • 11 Cara Mengatasi Rambut Kering Tanpa Harus ke Salon, Sudah Coba?

9. Minyak rosemary

Minyak rosemary adalah minyak penumbuh rambut alami yang dipercaya manjur.

Menurut sebuah studi hewan uji dalam jurnal Phytotherapy Research, minyak rosemary dapat merangsang pertumbuhan rambut.

Untuk mencobanya, Anda perlu mencampurkan beberapa tetes minyak rosemary dengan carrier oil terlebih dahulu.

Setelah itu, oleskan ke kulit kepala dan diamkan selama satu jam sebelum membilasnya.

Namun, sebaiknya oleskan dulu sedikit minyak rosemary ke area kecil di tubuh untuk melihat adanya kemungkinan alergi.

Meskipun berbagai cara menumbuhkan rambut dengan cepat secara alami di atas terdengar menjanjikan, Anda tetap dianjurkan untuk datang ke dokter dan berkonsultasi.

Dokter dapat merekomendasikan obat-obatan atau prosedur medis yang terbukti ampuh mengatasi kerontokan hingga kebotakan rambut.

Jika Anda punya pertanyaan lain seputar masalah kesehatan, Anda bisa konsultasi langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ.

Download sekarang di App Store dan Google Play.

Advertisement

rambut rontokbotakkesehatan rambut

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 07.00 - 20.00

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved