logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kesehatan Pria

11 Cara Meningkatkan Jumlah dan Kualitas Sperma yang Ampuh

open-summary

Saat jumlah dan kualitas sperma menurun, ini bisa memengaruhi keberhasilan kehamilan. Coba lakukan tes kesuburan dan mengubah gaya hidup sehat sebagai cara meningkatkan kualitas sperma.


close-summary

2 Feb 2023

| Atifa Adlina

Ditinjau oleh dr. Karlina Lestari

cara meningkatkan kualitas sperma

Lakukan perubahan gaya hidup sehat untuk meingkatkan kualitas sperma

Table of Content

  • Ciri-ciri sperma yang sehat
  • Cara meningkatkan jumlah dan kualitas sperma

Rendahnya kualitas sperma menjadi penyebab utama infertilitas atau kemandulan pada pria. Kabar baiknya, ada berbagai cara meningkatkan kualitas sperma yang bisa diakukan.

Advertisement

Walaupun infertilitas tidak selalu dapat diobati, kamu tetap perlu mencoba meningkatkan kesuburan agar cepat hamil dengan mengubah gaya hidup.

Pasalnya, gaya hidup sehat sangat berpengaruh terhadap kualitas sperma secara keseluruhan.

Ciri-ciri sperma yang sehat

Infertilitas pada pria umumnya disebabkan oleh masalah kualitas ataupun kuantitas sperma. Sebab, sperma yang sehat bisa meningkatkan peluang kehamilan.

Sperma sehat ditentukan dari beberapa faktor, seperti:

  • Jumlah sperma
  • Pergerakan sperma
  • Bentuk sperma
  • Tingkat keasaman (pH) air mani
  • Volume air mani
  • Tekstur air mani

Guna memastikan apakah sperma memenuhi kriteria normal berdasarkan faktor-faktor di atas, pria perlu melakukan tes kesuburan pria. Konsultasikan lebih lanjut mengenai hal ini.

Cara meningkatkan jumlah dan kualitas sperma

Ada berbagai macam faktor penyebab infertilitas pada pria. Namun, mempunyai kondisi jumlah sperma yang rendah bukan berarti pria mengalami kemandulan.

Berikut adalah beberapa cara untuk membantu meningkatkan jumlah dan kualitas sperma:

1. Olahraga secara teratur

Berolahraga tidak hanya meningkatkan kepercayaan diri dan kinerja fisik, tetapi juga meningkatkan kadar testosteron.

Berdasarkan hasil beberapa studi, terbukti bahwa pria yang berolahraga secara teratur memiliki kadar testosteron yang lebih tinggi dan kualitas air mani lebih baik, daripada mereka yang lebih jarang berolahraga.

Pilih olahraga yang kamu sukai, seperti jalan cepat 30 menit per hari, berlari, bersepeda, berenang, dan lain-lainnya.

Hal yang paling penting, lakukan secara rutin dan tidak perlu berlebihan.

2. Mengonsumsi vitamin dan suplemen

Dokter mungkin akan merekomendasikan kamu untuk mengonsumsi vitamin atau suplemen tertentu, sebagai cara meningkatkan jumlah dan kualitas sperma.

Beberapa suplemen untuk meningkatkan testosteron, antara lain:

  • Asam D-aspartat (D-AA), untuk meningkatkan kadar testosteron yang rendah.
  • Vitamin C, untuk mencegah radikal bebas serta meningkatkan jumlah dan motilitas sperma.
  • Zinc, meningkatkan kadar testosteron dan meningkatkan kesuburan pria.
  • Selenium, menjaga bentuk dan mobilitas sperma
  • Asam folat, mencegah disfungsi ereksi dan meningkatkan jumlah sperma.

Perlu dipahami kalau asam D-aspartat (D-AA) adalah bentuk asam aspartat sejenis asam amino. Utamanya, kadar D-AA berada di kelenjar testis, air mani, dan sperma.

Konsumsi vitamin dan suplemen secara rutin dan sesuai dosis yang telah direkomendasikan dokter.

3. Makan makanan bergizi

Ketimbang suplemen, konsumsi makanan sehat dan kaya nutrisi jadi cara yang paling baik untuk meningkatkan kualitas sperma. Beberapa makanan untuk menambah testosteron sebaiknya mengandung vitamin B12, B9, C, dan D.

Vitamin B12 (kobalamin) bermanfaat untuk membantu melindungi sel sperma (spermatozoa) dari peradangan dan tekanan oksidatif yang sifatnya merusak. Sementara itu, vitamin B9 (asam folat) juga penting untuk pria, karena kekurangan vitamin ini berkaitan dengan penurunan kualitas sperma.

Vitamin B12 dapat ditemukan dalam daging sapi, ikan, dan produk susu. Sedangkan sumber asam folat yaitu bayam, kuning telur, pisang, brokoli, jamur, dan hati sapi.

Vitamin C juga bermanfaat dalam peningkatan jumlah sperma. Bahkan di beberapa kasus, vitamin C dapat menambah jumlah sperma hingga dua kali lipat dalam beberapa bulan.

Sumber vitamin C yang mudah dicari, seperti jeruk, kentang, stroberi, brokoli, atau bayam.

Lalu, cukupi kebutuhan vitamin D, karena dapat membantu meningkatkan kadar testosteron. Selain minum suplemen vitamin D3, coba rutin berjemur, konsumsi ikan salmon, daging merah, oyster, kuning telur, atau minyak ikan.

4. Konsumsi makanan dengan antioksidan tinggi

Menurut sebuah studi dari tahun 2019, mengonsumsi makanan yang kaya akan antioksidan dapat menjadi cara meningkatkan kesuburan pria yang ampuh.

Beberapa antioksidan, seperti beta karoten, lutein, hingga vitamin C, dianggap dapat membantu tubuh meningkatkan produksi jumlah sperma, sehingga kesuburan meningkat.

5. Berhubungan seks secara teratur

Melakukan hubungan seks secara teratur bisa jadi cara menyenangkan untuk meningkatkan kualitas sperma

Kamu dan pasangan disarankan melakukan hubungan seks sebanyak 2-3 kali dalam seminggu agar cepat hamil.

Cara ini diklaim dapat meningkatkan kualitas sperma, utamanya dari segi bentuk dan pergerakannya.

Namun, sebaiknya jangan menggunakan pelumas saat bercinta karena ini justru dapat menurunkan kualitas sperma sehingga memperkecil peluang kehamilan. 

6. Istirahat dan kurangi stres

Kurang istirahat dan stres dapat mengurangi kepuasan seksual dan mengganggu kesuburan pria.

Saat stres, hormon kortisol akan dilepaskan tubuh dan berpengaruh negatif terhadap hormon testosteron. 

Untuk itu, cobalah temukan cara untuk mengendalikan stres agar membantu meningkatkan kualitas sperma.

Ssebagai contoh, dengan melakukan kegiatan sederhana, seperti traveling, bermeditasi, berolahraga, atau menghabiskan waktu bersama teman-teman.

7. Berhenti merokok

Sebuah studi dari tahun 2016 membuktikan, sekitar 6 ribu partisipan pria yang merokok mengalami penurunan jumlah sperma. Peneliti juga menemukan, pria merokok memiliki kualitas sperma rendah daripada pria yang tidak merokok.

Itu sebabnya, pria yang gemar merokok sebaiknya mulai hindari kebiasaan yang satu ini sebagai cara memperbaiki jumlah dan kualitas sperma agar istri cepat hamil.

8. Hindari paparan zat kimia tertentu

Cara meningkatkan kualitas sperma lainnya adalah dengan menghindari paparan zat kimia tertentu.

Pasalnya, zat kimia berbahaya tertentu dapat merusak jumlah, pergerakan, dan bentuk sperma. Beberapa jenis zat kimia yang utama harus dihindari yaitu:

  • Tembaga, banyak terdapat di pipa-pipa, cat, tanah, dan di rumah-rumah tua
  • Aseton, terdapat di piring plastik, kemasan plastik serta bahan konstruksi
  • Uap merkuri, ditemukan di debu logam dan partikel kecil di area pabrik yang ada di udara

Anda bisa meminimalisir paparan zat tersebut dengan saksama membaca kandungan produk (termasuk makanan), serta mengganti bahan plastik dengan bahan lain (seperti stainless steel, gelas, dan plastik yang dapat terurai).

9. Menjaga berat badan ideal

Orang yang mengalami obesitas, alias berat badan berlebih, memiliki risiko terhadap masalah medis, termasuk risiko tak subur.

Untuk itu, jaga keseimbangan berat badan dengan berolahraga teratur dan menjaga asupan kalori. Ini dilakukan agar berat badan terjaga sekaligus meningkatkan kualitas sperma. 

10. Tidur cukup

Kurang istirahat atau tidur yang berlebihan ternyata berkaitan dengan penurunan kualitas sperma.

Durasi tidur yang disarankan untuk orang dewasa yakni 7 hingga 9 jam setiap harinya.

11. Batasi asupan kafein dan alkohol 

Walau bermanfaat untuk tubuh, ada bahaya kafein yang berisiko merusak DNA sperma dan menurunkan jumlahnya.

tu sebabnya, salah satu cara meningkatkan kualitsa sperma adalah dengan tidak berlebihan dalam mengonsumsi minuman berkafein, seperti kopi. Dua cangkir per hari cukup untuk menambah konsentrasi.

Selain kafein, alkohol  berlebihan pun bisa merusak kualitas sperma, terutama jumlah dan pergerakannya.

Coba batasi asupannya, sekitar empat gelas minuman beralkohol dalam seminggu.

Baca Juga

  • Toxic Masculinity dan Bahayanya bagi Kesehatan Mental Laki-laki
  • Suplemen Penambah Hormon Testosteron untuk Pria, Benarkah Efektif?
  • Apakah Obat Penumbuh Janggut Benar-Benar Manjur?

Catatan dari SehatQ

Kesuburan mengacu pada kemampuan seseorang untuk bereproduksi dengan cara alami. Ketidaksuburan pria terjadi ketika seorang pria sulit untuk membuat pasangannya hamil. Hal ini biasanya terjadi karena ada masalah pada kualitas sel sperma.

Berikut ini merupakan aspek seksual dan kualitas cairan sperma yang dapat memengaruhi kesuburan:

  • Libido, yaitu dorongan seks.
  • Disfungsi ereksi, yang juga dikenal sebagai impotensi, adalah sebuah kondisi di mana penis tidak mampu atau mempertahankan ereksi.
  • Kadar testosteron, yaitu hormon seks yang memengaruhi kesuburan pada pria.

Infertilitas juga dapat terjadi akibat diet, kondisi kesehatan, kebugaran, dan adanya kontaminasi. Konsultasikan lebih lanjut dengan dokter untuk mengetahui tingkat kesuburan kamu dan pasangan. 

Ingin mengetahui lebih lanjut mengenai cara meningkatkan jumlah dan kualitas spema?  Tanyakan langsung pada dokter di aplikasi Kesehatan keluarga SehatQ.

Download sekarang di App store dan Google Play.

Advertisement

perawatan kesuburanmeningkatkan kesuburanmasalah infertilitasmerencanakan kehamilanspermakesehatan pria

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved