Ada banyak cara membuat slime yang aman untuk anak, mulai dari menggunakan marshmallow, tepung kanji, hingga pisang!
2 Mei 2023
Ditinjau oleh dr. Karlina Lestari
Ada banyak cara membuat slime tanpa bahan kimia berbahaya yang bisa dicoba di rumah.
Table of Content
Anak Anda suka main slime? Nah, daripada terus-terusan mengeluarkan uang untuk membelinya, lebih baik Anda mempelajari dan mempraktikkan sendiri cara membuat slime yang mudah sekaligus aman untuk anak-anak berikut ini.
Advertisement
Slime memang merupakan salah satu mainan anak yang memiliki banyak penggemar. Bentuknya kenyal, lentur, serta warnanya yang mencolok dan terkadang dilengkapi dengan taburan glitter membuat slime sangat menyenangkan untuk dimainkan.
Meskipun demikian, slime yang dijual di pasaran dikhawatirkan mengandung zat kimia berbahaya, salah satunya boraks. Boraks (sodium tertraborate) adalah mineral yang seharusnya digunakan untuk produk pembersih lantai maupun sabun serta dapat menimbulkan bahaya jika terpapar pada anak-anak.
Mengetahui cara membuat slime memungkinkan Anda untuk menggunakan bahan-bahan yang aman bagi anak-anak. Anda pun dapat menghindari beberapa bahan yang kemungkinan membahayakan kesehatan anak, seperti boraks.
Boraks kerap digunakan untuk slime karena memberikan efek kenyal dan lentur pada mainan anak tersebut. Meski demikian, boraks bisa menjadi zat beracun bagi anak dan menimbulkan beberapa masalah kesehatan pada si kecil, seperti muntah, diare, syok, hingga kematian.
Risiko ini meningkat ketika anak Anda memasukkan slime ke dalam mulut atau ketika anak Anda tidak mencuci tangan setelah bermain slime. Selain itu, pernah pula dilaporkan seorang anak yang mengalami luka bakar dan lepuh setelah membuat slime sendiri di rumah karena menggunakan boraks.
Dokter menyatakan anak tersebut mungkin tidak mengetahui bahwa boraks harus dilarutkan ke dalam air terlebih dahulu sebelum digunakan. Bisa juga, si anak tersebut memiliki alergi boraks maupun bahan lain yang digunakan dalam pembuatan slime tersebut.
Sebagai orangtua, Anda tentu ingin anak bermain dengan aman. Oleh karena itu, Anda sebaiknya membuat sendiri slime di rumah dengan menggunakan bahan-bahan yang tidak menimbulkan alergi pada si Kecil, serta tentunya menghindari penggunaan boraks dan zat kimia berbahaya lainnya.
Berikut beberapa cara membuat slime sendiri di rumah yang dapat Anda praktikkan.
Membuat slime dengan bahan utama tepung kanji bukan hanya aman, namun juga ramah di kantong. Anda pun dapat melibatkan anak dalam proses pembuatan ini.
Bahan-bahan untuk membuat slime yang perlu disiapkan adalah:
Cara membuat slime tanpa lem ini cukup mudah, berikut langkah-langkahnya:
Cairan saline di sini berfungsi sebagai pengganti boraks untuk mengingat elemen-elemen yang digunakan membuat slime agar lendir tersebut dapat menyatu dan bisa dimainkan. Cairan saline mudah ditemukan di apotek maupun toko obat.
Bahan-bahan yang harus Anda siapkan adalah:
Cara membuat slime yang mudah dengan cairan saline dapat dilakukan dengan cara ini:
Ada banyak resep membuat slime yang aman dimakan, salah satunya dengan menggunakan marshmallow. Dengan slime ini, Anda tidak perlu lagi takut jika si kecil tidak sengaja memasukkannya ke mulut.
Bahan membuat slime yang perlu Anda siapkan adalah:
Berikut langkah-langkah membuat slime dengan marshmallow:
Semakin banyak tepung maizena yang Anda campurkan, semakin padat slime yang Anda hasilkan. Jika Anda ingin membuat slime marshmallow ini bersama anak, pastikan Anda yang mengeluarkan mangkuk kaca dari microwave karena mangkuk itu akan sangat panas.
Ada juga cara membuat slime dengan dua bahan, yakni menggunakan pisang serta tepung.
Perpaduan dua bahan ini biasanya digunakan untuk membuat kue. Namun, pisang dan tepung pun bisa diolah menjadi slime dengan mudah.
Sebelum mengetahui cara membuat slime yang mudah ini, siapkan dulu bahan-bahannya.
Setelah bahan-bahannya siap, berikut cara membuat slime dengan dua bahan yang mudah dicoba.
Sebenarnya, Anda boleh menambahkan pewarna makanan agar slime ini terlihat lebih menarik. Namun, kalau Anda ingin melewatkannya pun tidak apa-apa.
Meski begitu, perlu diingat bahwa slime yang satu ini lebih lengket dari slime pada umumnya. Namun, wanginya cukup harum karena ada pisang di dalamnya.
Baca Juga
Cuma punya bahan-bahan terbatas di rumah? Tenang, ada cara membuat slime dengan satu bahan yang lebih sederhana. Kali ini Anda hanya membutuhkan tepung maizena saja.
Cara membuat slime satu bahan ini relatif mudah dilakukan, berikut tahapannya.
Perlu diingat, semakin banyak tepung maizena yang digunakan, semakin padat juga tekstur slime yang dibuat.
Jika Anda memiliki pertanyaan seputar kesehatan anak, jangan ragu untuk bertanya dengan dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ secara gratis. Unduh di App Store atau Google Play sekarang juga.
Advertisement
Referensi
Artikel Terkait
Meltdown adalah reaksi emosional berlebihan dan tak terkendali yang muncul tiba-tiba. Kondisi ini biasanya terjadi ketika seseorang merasa kewalahan dengan tekanan atau pemicu lainnya.
Berenang memiliki banyak manfaat untuk bayi, salah satunya membuat tubuhnya menjadi terlatih. Namun, Anda harus mengetahui beberapa tips renang bersama bayi agar nyaman dan aman.
Ada banyak cara untuk memperkuat hubungan ibu dan anak perempuan, seperti menjaga komunikasi, mengajaknya bermain, hingga makan bersama di meja.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Anandika Pawitri
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved