logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Bayi & Menyusui

Cara Membersihkan Lidah Bayi dengan Tepat

open-summary

Cara membersihkan lidah bayi dapat dilakukan dengan mengusapnya secara perlahan menggunakan jari yang dililit kain kasa. Namun, jika usia bayi sudah di atas 6 bulan, gunakan sikat gigi berbulu lembut.


close-summary

2023-03-30 09:42:08

| Dina Rahmawati

Ditinjau oleh dr. Karlina Lestari

Cara membersihkan lidah bayi harus dilakukan sejak dini

Lidah bayi harus dibersihkan dengan tepat

Table of Content

  • Manfaat membersihkan lidah bayi
  • Cara membersihkan lidah bayi usia 0-6 bulan
  • Cara membersihkan lidah bayi usia 6-12 bulan
  • Cara membersihkan lidah bayi usia 1 tahun ke atas
  • Penyebab lidah putih pada bayi
  • Catatan SehatQ

Cara membersihkan lidah bayi adalah hal yang wajib diketahui orangtua. Ini dilakukan untuk mencegah penumpukan bakteri pada mulut mereka.

Advertisement

Apalagi, kadang lidah bayi berwarna putih sehingga bisa mengindikasikan infeksi jamur. Untuk itu, Anda perlu menjaga kebersihan mulut bayi sedini mungkin.

Manfaat membersihkan lidah bayi

Walaupun belum mempunyai gigi, rongga mulut bayi (termasuk lidah) harus dibersihkan dengan rutin dan tepat supaya senantiasa sehat. 

Selain itu, melakukan cara membersihkan lidah bayi secara teratur juga memiliki beberapa manfaat kesehatan berikut ini.

  • Mengurangi sisa susu atau makanan dari dalam mulut
  • Mengurangi bau mulut tidak sedap pada bayi
  • Menjaga fungsi indra perasa agar bayi dapat merasakan makanan dengan maksimal
  • Menurunkan risiko penumpukan bakteri atau jamur dalam mulut.

Di sisi lain, mulut bayi yang tidak pernah dibersihkan dapat meningkatkan risiko infeksi serta penyakit pada gigi dan gusi akibat penumpukan kuman. 

Jika terbiasa membersihkan mulut anak sedini mungkin, Anda umumnya dinilai lebih mudah dalam membiasakan mereka untuk menggosok gigi, serta menjaga kesehatan gigi dan mulutnya di kemudian hari. 

Lantas, bagaimana cara menghilangkan putih pada lidah bayi?

Cara membersihkan lidah bayi usia 0-6 bulan

Dilansir dari Healthline, bayi memiliki produksi air liur yang lebih sedikit daripada orang dewasa. Namun, perkembangan bakteri di dalam mulut mereka tidak jauh berbeda dengan Anda.

Hal ini juga yang membuatnya kesulitan untuk membersihkan sisa susu. Alhasil, terjadilah penumpukan di lidah bayi dan menyebabkan lapisan putih.

lidah bayi putih
Bersihkan lidah bayi dengan jari yang dililit kain kasa

Untuk mengatasinya, ketahui bagaimana cara membersihkan lidah bayi yang putih dengan langkah-langkah berikut ini.

  • Pastikan tangan Anda bersih, cucilah dengan sabun dan air mengalir sebelum membersihkan mulut bayi.
  • Siapkan air matang dalam mangkuk. Anda bisa menggunakan air hangat atau bersuhu ruangan.
  • Ambil kain kasa dan lilitkan pada jari telunjuk Anda, lalu basahi dengan air matang yang telah tersedia.
  • Anda bisa memangku bayi, seperti posisi hendak memberinya susu.
  • Bila bayi tidak mau membuka mulut, sentuh bibirnya. Sentuhan ini biasanya akan membuat mereka membuka mulut karena mengira ingin diberi makan.
  • Jika mulut bayi tetap menutup, tetaplah sabar dan coba terus sampai mereka mau membuka mulutnya.
  • Begitu mulut bayi terbuka, masukkan jari yang sudah dililit kasa ke dalam mulutnya perlahan-lahan.
  • Langsung bersihkan lidah bayi dengan menyeka dalam gerakan memutar yang lembut. 
  • Jangan lupa untuk menyeka bagian dalam pipi dan gusi bayi.
  • Jangan memasukkan jari terlalu dalam karena bisa menyebabkan bayi tersedak atau muntah.

Selain menggunakan waslap atau kain kasa, Anda juga bisa menggunakan alat pembersih lidah bayi yang bahannya dari karet elastis (sikat lidah bayi).

Anda sudah bisa melakukan cara membersihkan lidah bayi yang putih tebal ini sejak mereka baru lahir.

Sebab, gusi dan lidah bayi yang baru lahir harus dibersihkan setiap habis menyusu agar tidak ada sisa ASI atau susu formula yang menumpuk. 

Sehingga, cara menghilangkan bekas susu di lidah bayi ini penting untuk dilakukan.

Cara membersihkan lidah bayi usia 6-12 bulan

Setelah bayi berusia 6 bulan atau saat gigi susu pertamanya tumbuh, cara membersihkan lidah bayi yang putih menjadi sedikit berbeda. 

Sekarang, Anda sudah bisa membersihkan lidah bayi dengan menggunakan sikat gigi anak yang lembut.

Penggunaan sikat gigi lembut ini bukan hanya untuk membersihkan gigi dan gusi anak, melainkan juga lidahnya. Namun, membersihkan area lidah dan gusi dengan menggunakan sikat jari, kain kasa, atau waslap masih diperbolehkan.

Penggunaan pasta gigi tidak dianjurkan bagi bayi di usia ini. Anda cukup menambahkan air pada sikat gigi.

Cara membersihkan lidah bayi usia 1 tahun ke atas

Anda perlu mengajarkan dan mengawasi anak agar bisa menggosok gigi dan membersihkan lidahnya dengan tepat. Berikut adalah hal yang harus Anda lakukan.

  • Basahi sikat gigi anak dan berikan sedikit pasta gigi bebas fluoride. Anda bisa mulai memberikan pasta gigi jika sudah berusia 2 tahun. 
  • Apabila sudah berusia 3 tahun ke atas, berikan pasta gigi ber-fluoride seukuran kacang polong untuk menjaga kesehatan giginya.
  • Contohkan terlebih dahulu pada anak cara menyikat gigi yang benar.
  • Biarkan anak belajar menggosok giginya sendiri jika mereka telah mengembangkan koordinasi tangan yang cukup untuk memegang sikat gigi dengan stabil.
  • Awasi saat anak menyikat gigi sambil menjelaskan hal apa yang harus dilakukannya.
  • Pastikan anak tidak menelan pasta giginya.
  • Ajarkan anak untuk membersihkan lidah dengan sikat giginya secara perlahan.

Bersihkan semua permukaan gigi dan gusi sebanyak dua kali dalam sehari setelah sarapan dan sebelum tidur. 

Umumnya, anak masih membutuhkan bantuan orang dewasa untuk menyikat gigi sampai sekitar usia 6 atau 7 tahun. 

Penyebab lidah putih pada bayi

Selain mengetahui cara membersihkan lidah bayi, kemunculan warna putih pada lidah ini juga harus diwaspadai.

Alasannya, lidah putih bisa menjadi indikasi adanya penyakit. Tidak sedikit orangtua yang juga mempertanyakan apakah hanya sisa susu atau ada penyakit lain yang jadi penyebab kondisi ini.

Dua-duanya adalah jawaban yang benar. Penyebab adanya lapisan putih di lidah bayi dapat terjadi akibat sisa susu dan infeksi jamur di mulut. 

infeksi jamur pada lidah bayi
Lidah bayi putih bisa terjadi karen penumpukan susu atau infeksi jamur

Untuk membantu Anda, berikut adalah cara membedakan keduanya.

1. Lidah bayi putih karena ASI atau susu formula

Lidah bayi putih karena susu formula atau ASI memiliki ciri-ciri berikut ini.

  • Mudah dibersihkan dan tidak permanen di lidah. Jika lapisan putih pada lidah bayi mudah hilang saat diseka dengan kain kasa basah, berarti ini sisa-sisa susu. 
  • Lapisan putih ini hanya ada pada lidah bayi.
  • Terjadi akibat mulut bayi belum memproduksi cukup banyak air ludah. Akibatnya, sisa susu sulit hilang dari permukaan lidah.
  • Penumpukan sisa susu juga sering terjadi pada bayi dengan tongue tie. Karena gerak lidahnya terbatas, nyaris tidak ada gesekan antara lidah dan langit-langit mulut sehingga sisa susu menumpuk di lidah. 

2. Lidah bayi putih karena infeksi jamur

Lidah bayi putih karena infeksi jamur memiliki tanda-tanda berikut ini.

  • Tidak bisa hilang meski cara membersihkan lidah bayi sudah dilakukan dengan benar.
  • Lapisan putih bisa ada di lidah, pipi bagian dalam, maupun gusi.  
  • Disebabkan sistem kekebalan tubuh bayi yang belum sempurna sehingga jamur mudah menyerang.
  • Penggunaan antibiotik (pada ibu maupun bayi) juga bisa memicu infeksi jamur pada mulut bayi. Antibiotik malah bisa membunuh bakteri baik di dalam mulut sehingga jamur tumbuh secara berlebihan.

Infeksi jamur atau oral thrush pada mulut bayi umumnya tidak membahayakan dan mudah diobati. Namun, Anda tentu harus memeriksakannya ke dokter.

Dokter dapat memberikan obat tetes antijamur sebagai cara menghilangkan jamur di mulut bayi. Obat tersebut dioleskan pada lapisan-lapisan putih di mulut bayi.

Gunakan obat antijamur 30 menit sebelum bayi menyusu atau makan supaya bisa bekerja dengan optimal. Anda juga perlu menjaga kebersihan puting payudara, dot, dan alat makan bayi agar tidak terkena jamur.

Konsultasikan dengan dokter jika kesehatan mulut bayi akibat infeksi jamur belum juga membaik.

Baca Juga

  • Pentingnya Mengenal LILA (Lingkar Lengan Atas) untuk Mengukur Status Gizi Bayi
  • 10 Kemungkinan Penyebab Lidah Sakit yang Tak Boleh Diremehkan
  • Begini Perkembangan Mata Bayi yang Sehat dari Baru Lahir hingga 1 Tahun Pertamanya

Catatan SehatQ

Lakukan cara membersihkan lidah bayi yang benar untuk menjaga kesehatan mulutnya. 

Mungkin kegiatan ini agak sulit dilakukan pada awalnya. Akan tetapi, Anda perlu bersabar dan terus berusaha untuk membersihkan mulut bayi secara rutin, apalagi jika giginya sudah tumbuh. 

Untuk mengetahui lebih banyak mengenai cara membersihkan lidah bayi yang putih, tanyakan langsung pada dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ. 

Download sekarang di App Store dan Google Play.

Advertisement

bayi & menyusuikesehatan mulutmerawat bayibercak putih di lidah

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 07.00 - 20.00

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved