logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Kesehatan Mental

Bantu Redakan Gejala, Ini Makanan dan Minuman untuk Mengatasi Kecemasan dan Depresi

open-summary

Ada beragam makanan dan minuman untuk mengatasi kecemasan dan depresi. Namun, konsumsi makanan atau minuman tersebut hanyalah membantu menenangkan, bukan menggantikan pengobatan medis.


close-summary

23 Apr 2021

| Bayu Galih Permana

Ditinjau oleh dr. Anandika Pawitri

Ragam pilihan makanan dan minuman untuk mengatasi kecemasan dan depresi

Cokelat hitam adalah salah satu makanan dan minuman untuk mengatasi kecemasan dan depresi

Table of Content

  • Apa saja makanan dan minuman untuk mengatasi kecemasan dan depresi?
  • Tips mengatasi kecemasan dan depresi selain dengan makanan dan minuman

Gangguan kecemasan dan depresi seringkali mengacaukan suasana hati penderitanya. Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, penderita kedua kondisi ini harus mengetahui cara menenangkan hati dan pikiran mereka. Ada beragam cara yang bisa dijadikan pilihan ketika gejala kedua masalah kesehatan mental tersebut menyerang. Salah satu cara yang paling mudah adalah mengonsumsi makanan dan minuman untuk mengatasi kecemasan dan depresi.

Advertisement

Apa saja makanan dan minuman untuk mengatasi kecemasan dan depresi?

Konsumsi makanan dan minuman tertentu bisa membantu meredakan gejala kecemasan maupun depresi yang Anda rasakan. Kemampuannya dalam mengatasi kecemasan serta depresi tidak lepas dari berbagai macam kandungan bermanfaat yang ada di dalamnya.

Berikut ini sejumlah makanan dan minuman untuk mengatasi kecemasan dan depresi:

1. Telur

Telur masuk ke dalam salah satu makanan dan minuman untuk mengatasi kecemasan dan depresi. Sumber protein hewani ini punya kandungan asam amino triptofan yang membantu proses produksi serotonin.

Serotonin merupakan senyawa kimia yang dapat membantu mengatur suasana hati. Oleh sebab itu, konsumsi telur secara rutin bisa membantu meredakan gejala kecemasan serta depresi yang Anda rasakan.

2. Ikan berlemak

Menurut penelitian, kurangnya asupan omega-3 dapat berkontribusi dalam meningkatnya risiko gangguan kecemasan dan depresi. Omega-3 memiliki kandungan dua asam lemak esensial, eicosapentaenoic acid (EPA) dan docosahexaenoic acid (DHA), yang punya manfaat untuk mengatur neurotransmitter, mengurangi peradangan, dan meningkatkan fungsi otak.

Untuk mengurangi potensi munculnya gejala kecemasan dan depresi, Anda disarankan untuk mengonsumsi ikan dengan kandungan lemak omega-3 setidaknya tiga kali dalam seminggu. Contoh ikan yang mempunyai kandungan lemak omega-3 adalah salmon dan sarden.

3. Cokelat hitam

Konsumsi cokelat hitam atau dark chocolate bisa membantu memperbaiki suasana hati Anda yang kacau akibat kecemasan maupun depresi. Kemampuan tersebut tak lepas dari kandungan asam amino triptofan, yang dipakai tubuh untuk menjadi neurotransmitter peningkat suasana hati, seperti serotonin.

Selain itu, dark chocolate juga mengandung magnesium. Magnesium sendiri merupakan mineral yang mampu mengurangi gejala depresi. Ketika hendak membeli dark chocolate, pilihlah produk yang punya kandungan cokelat hitam minimal 70 persen.

4. Chamomile

Teh chamomile dapat membantu mengatasi gejala kecemasan
Minum teh chamomile membantu mengurangi gejala kecemasan

Beberapa orang percaya bahwa teh chamomile dapat membantu mengatasi gejala kecemasan. Kemampuan itu diduga berasal dari senyawa flavonoid yang terkandung di dalamnya. Menurut sebuah studi, minum teh chamomile memang membantu mengurangi gejala kecemasan. Meski begitu, minuman ini tidak dapat mencegah episode kecemasan baru.

5. Yogurt

Sejumlah penelitian mengatakan, peradangan kronis turut berkontribusi dalam berkembangnya kecemasan, stres, dan depresi dalam diri Anda. Yogurt dan produk susu lainnya menghasilkan efek anti-inflamasi dalam tubuh, yang membantu mengurangi peradangan. Selain mengurangi risiko kecemasan dan depresi, konsumsi yogurt baik untuk kesehatan pencernaan Anda.

6. Teh hijau

Teh hijau mempunyai kandungan asam amino bernama theanine, yang dapat memberikan efek menenangkan ketika gejala kecemasan dan depresi menyerang. Selain itu, asam amino ini juga turut meningkatkan produksi serotonin dan dopamin, yang berguna untuk memperbaiki mood.

7. Kunyit

Senyawa kurkumin yang terkandung dalam kunyit bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan otak. Selain itu, senyawa ini juga terbukti meningkatkan kadar antioksidan dalam darah, yang cenderung rendah pada penderita gangguan kecemasan. Dengan kata lain, konsumsi kunyit secara rutin dapat membantu Anda dalam mencegah kemunculan gejala kecemasan.

8. Buah beri

Buah beri kaya akan kandungan antioksidan. Antioksidan sendiri bermanfaat untuk melindungi sel dari stres dan dapat membantu meredakan gejala depresi. Beberapa contoh buah beri yang dapat Anda jadikan pilihan, misalnya stroberi, blueberry, dan blackberry.

9. Bayam

Sayur bayam ternyata dapat mengatasi kecemasan dan depresi
Kandungan magnesium dalam sayur bayam dapat membantu menenangkan hati yang cemas

Bayam merupakan salah satu sayuran yang paling sering dimasak oleh orang Indonesia. Namun, siapa sangka bila sayuran ini ternyata dapat membantu menenangkan hati dan pikiran Anda yang kacau akibat kecemasan dan depresi. Manfaat bayam untuk mengatasi kedua masalah kesehatan mental tersebut tidak lepas dari mineral magnesium yang terdapat di dalamnya.

Manfaat yang diperoleh masing-masing orang saat mengonsumsi makanan dan minuman untuk mengatasi kecemasan dan depresi di atas mungkin akan berbeda. Jika Anda mempunyai alergi terhadap makanan atau minuman tertentu, pilih alternatif lain sebagai gantinya.

Makanan dan minuman tersebut hanya membantu agar suasana hati menjadi lebih baik dan bukanlah pengganti pengobatan medis yang tengah Anda jalani. Tetap minum obat sesuai anjuran dokter dan konsultasikan dulu sebelum mengonsumsi makanan dan minuman di atas.

Baca Juga

  • 9 Manfaat Biji Rami alias Flaxseed untuk Kesehatan
  • Ciri-Ciri Mental Breakdown dan Cara Mengatasinya
  • Nikmat dan Bernutrisi, Inilah 7 Makanan Sehat yang Jarang Diketahui

Tips mengatasi kecemasan dan depresi selain dengan makanan dan minuman

Selain mengonsumsi makanan atau minuman tertentu, beragam cara juga bisa Anda lakukan untuk mengatasi kecemasan dan depresi. Beberapa tips yang bisa diterapkan antara lain:

  • Melakukan kegiatan yang bisa membuat rileks, seperti yoga, meditasi, mendengarkan musik, atau menerapkan teknik pernapasan dalam
  • Rutin berolahraga
  • Beristirahat dengan cukup
  • Konsumsi makanan bernutrisi, pastikan juga Anda makan tepat waktu
  • Batasi konsumsi alkohol dan kafein karena dapat memperparah gejala
  • Buang pikiran negatif dan ganti dengan pola pikir positif
  • Berbagi keluh kesah dengan orang yang Anda percaya
  • Berkonsultasi dengan psikolog atau psikiater

Untuk berdiskusi lebih lanjut soal apa saja makanan dan minuman untuk mengatasi kecemasan dan depresi, tanyakan langsung ke dokter di aplikasi kesehatan SehatQ. Download sekarang di App Store dan Google Play.

Advertisement

makanan sehatmengatasi depresidepresigangguan kecemasan

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved