logo-sehatq
logo-kementerian-kesehatan
SehatQ for Corporate
TokoObatArtikelTindakan MedisDokterRumah SakitPenyakitChat DokterPromo
Hidup Sehat

Bahaya Sikat Gigi Setelah Makan yang bisa Merusak Enamel Gigi

open-summary

Sikat gigi setelah makan bisa boleh dilakukan. Namun, tunggu sekitar 30-60 menit kemudian agar asam makanan tidak mengikis lapisan pelindung enamel gigi yang memicu kerusakan.


close-summary

22 Feb 2022

| Dina Rahmawati

Ditinjau oleh dr. Karlina Lestari

Sikat gigi setelah makan secara langsung dapat memicu kerusakan enamel gigi

Sikat gigi setelah makan sebaiknya dilakukan 30-60 menit kemudian

Table of Content

  • Bahaya langsung sikat gigi setelah makan
  • Waktu terbaik untuk sikat gigi
  • Cara sikat gigi yang benar

Menyikat gigi merupakan hal yang wajib dilakukan untuk menjaga kebersihan gigi dan mulut. Tak heran, jika sebagian orang memiliki kebiasaan sikat gigi setelah makan. Hal tersebut dapat membantu membersihkan sisa makanan yang menempel di sela-sela gigi.

Advertisement

Akan tetapi, jarak sikat gigi setelah makan harus diperhatikan. Sebab, habis makan sikat gigi disinyalir bisa berbahaya bagi kesehatan gigi jika langsung dilakukan. Supaya tidak keliru, ketahui bahayanya berikut ini.

Bahaya langsung sikat gigi setelah makan

Sebetulnya, habis makan sikat gigi boleh saja dilakukan asal ada jeda waktunya. Alih-alih menyikat gigi sesaat setelah makan, tunggulah sekitar 30-60 menit terlebih dahulu. 

Pasalnya, langsung sikat gigi setelah mengonsumsi makanan dan minuman yang bersifat asam, seperti jeruk, buah kering, roti, atau pastry, justru dapat merusak gigi.

Dengan menyikat gigi sehabis makan, sisa-sisa asam dari makanan dan minuman akan mengikis lapisan pelindung enamel gigi. Akibatnya, enamel (lapisan terluar gigi) bisa mengalami kerusakan.

American Dental Association (ADA) menyarankan untuk menunggu setidaknya 60 menit jika ingin menyikat gigi setelah makan atau minum sesuatu. 

Jarak waktu tersebut memberi kesempatan pada air liur untuk membersihkan partikel makanan secara alami sehingga mulut kembali ke tingkat pH yang normal. 

Sembari menunggu, Anda dapat minum air putih atau mengunyah permen karet tanpa gula untuk membantu membersihkan gigi.

Waktu terbaik untuk sikat gigi

wanita menyikat gigi
Disarankan untuk menyikat gigi secara teratur dua kali sehari

Mengenai berapa kali menggosok gigi dalam sehari, ADA merekomendasikan untuk menyikat gigi secara teratur, yaitu dua kali sehari selama dua menit dengan teknik yang tepat. Gunakanlah pasta gigi yang mengandung fluoride untuk melindungi gigi dari kerusakan.

Kebiasaan ini dapat Anda lakukan sebelum sarapan. Menyikat gigi dapat menghilangkan bakteri yang berkembang di mulut, dan membersihkan gigi dari plak. Pasta gigi ber-fluoride juga akan melapisi enamel dengan lapisan pelindung terhadap asam dalam makanan.

Selain itu, menyikat gigi saat bangun di pagi hari dapat meningkatkan produksi air liur hingga 5 menit. Air liur akan membantu makanan terurai, dan secara alami membunuh bakteri berbahaya di mulut. 

Namun, jika Anda ingin menyikat gigi setelah sarapan, tunggulah sekitar 30-60 menit antara sarapan dengan waktu menyikat gigi.

Waktu terbaik lainnya untuk menyikat gigi adalah di malam hari sebelum tidur. Jika Anda tidur tanpa menyikat gigi, bakteri akan lebih cepat berkembang sehingga plak menumpuk, menyerang enamel gigi, serta mengeras di antara gigi dan garis gusi.

Selain itu, ketika tidur, tidak ada aktivitas di rongga mulut dan produksi air liur pun berkurang sehingga membuat pH di dalam mulut menjadi asam. Akibatnya, lebih mudah untuk kuman dan bakteri berkembang biak.

Baca Juga

  • Penyebab Gigi Ngilu dan Cara Mengatasinya yang Ampuh
  • Memahami Prosedur Cabut Gigi Geraham dan Risikonya
  • Seputar Gigi Gigis pada Anak, Mulai dari Penyebab hingga Cara Merawatnya

Cara sikat gigi yang benar

Menyikat gigi dengan benar sangatlah penting. Berikut langkah-langkah yang dapat Anda lakukan:

  • Basahi kepala sikat gigi dengan sedikit air
  • Tambahkan pasta gigi berfluoride seukuran kacang polong
  • Saat memasuki mulut, posisikan sikat gigi miring agar bisa mengenai area yang sulit dijangkau
  • Sikat gigi bagian luar, baik atas, bawah, maupun samping dengan gerakan ke atas dan ke bawah
  • Sikat pula gigi bagian dalam yang digunakan untuk mengunyah dengan gerakan maju mundur
  • Sikat lidah dengan lembut untuk membersihkannya dari bakteri
  • Buang sisa pasta gigi dan bilas mulut menggunakan air.

Itulah beberapa aturan menggosok gigi dengan tepat. Selain menyikat gigi, Anda dapat melakukan dental floss atau benang gigi untuk membersihkan sela-sela gigi dari makanan yang terselip. 

Jangan lupa pula untuk minum air putih dengan cukup dan konsumsi makanan bergizi seimbang.

Jika Anda ingin bertanya lebih lanjut seputar sikat gigi setelah makan, tanyakan langsung pada dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ. Download sekarang di App Store dan Google Play.

Advertisement

kesehatan gigikarang gigi

Referensi

Bagikan

Artikel Terkait

Diskusi Terkait di Forum

Advertisement

logo-sehatq

Langganan Newsletter

Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.

Metode Pembayaran

Bank BCABank MandiriBank BNIBank Permata
Credit Card VisaCredit Card Master CardCredit Card American ExpressCredit Card JCBGopay

Fitur

  • Toko
  • Produk Toko
  • Kategori Toko
  • Toko Merchant
  • Booking
  • Promo
  • Artikel
  • Chat Dokter
  • Penyakit
  • Forum
  • Review
  • Tes Kesehatan

Perusahaan

Follow us on

  • FacebookFacebook
  • TwitterTwitter
  • InstagramInstagram
  • YoutubeYoutube
  • LinkedinLinkedin

Download SehatQ App

Temukan di APP StoreTemukan di Play Store

Butuh Bantuan?

Jam operasional: 24 Jam

Hubungi Kami+6221-27899827

© SehatQ, 2023. All Rights Reserved