Arthralgia adalah nyeri sendi yang tidak disertai pembengkakan. Kondisi tersebut kerap disamakan dengan arthritis, padahal keduanya berbeda. Kenali perbedaannya berikut ini.
Ditinjau secara medis oleh dr. Karlina Lestari
30 Sep 2020
Arthralgia dapat menyerang sendi lutut
Table of Content
Pernahkah Anda mendengar istilah arthralgia? Menurut yayasan Crohn & Kolitis Amerika, arthralgia adalah sakit atau nyeri pada persendian tanpa disertai pembengkakan. Kondisi ini sering kali disamakan dengan arthritis, padahal keduanya berbeda.
Advertisement
Arthritis mengacu pada peradangan sendi yang disertai pembengkakan. Seseorang tidak mungkin mengalami arthralgia dan arthritis pada sendi yang sama di waktu yang sama.
Meski demikian, sebuah tinjauan di tahun 2018 mencatat bahwa arthralgia dapat berkembang menjadi arthritis.
Arthralgia dibedakan menjadi dua, yaitu arthralgia akut dan arthralgia kronis. Arthralgia akut terjadi secara tiba-tiba dan dalam waktu yang cepat. Sedangkan, arthralgia kronis terjadi secara berulang dan berlangsung lama (sekitar sebulan atau lebih).
Arthralgia dapat memengaruhi berbagai sendi di tubuh, termasuk tangan, lutut, dan pergelangan kaki. Jika arthralgia menyerang lebih dari satu sendi, kondisi ini disebut dengan polyarthralgia. Beberapa gejala arthralgia yang mungkin dialami penderitanya, yaitu:
Arthritis juga dapat menunjukkan gejala di atas, tetapi kondisi ini juga ditandai dengan pembengkakan, perubahan bentuk sendi, rasa nyeri yang hebat dari gesekan tulang, serta sendi yang terjangkit tidak bisa bergerak.
Arthralgia kerap memiliki gejala yang serupa dengan kondisi sendi lainnya sehingga jika Anda merasakan gejala tersebut periksakan diri ke dokter untuk mendapatkan diagnosis dan penanganan yang tepat.
Arthralgia umumnya berkaitan dengan kondisi yang tidak melibatkan peradangan pada sendi. Penyebab arthralgia juga cukup bervariasi, di antaranya:
Sementara itu, nyeri sendi yang terjadi akibat arthritis dapat disebabkan oleh komplikasi cedera sendi, obesitas yang menyebabkan tekanan pada persendian, osteoarthritis yang dipicu oleh gesekan langsung antar tulang, dan rheumatoid arthritis (radang sendi) di mana sistem kekebalan tubuh menyerang jaringannya sendiri.
Arthralgia biasanya tidak menimbulkan komplikasi serius. Lain halnya dengan arthritis yang dapat menyebabkan lupus, psoriasis, atau asam urat jika tidak ditangani dengan tepat. Meski begitu, arthralgia tetap harus mendapat perhatian khusus.
Baca Juga
Cara mengatasi arthralgia dapat melakukan dengan perawatan di rumah maupun secara medis. Berikut penjelasan lengkap keduanya:
Langkah-langkah perawatan di rumah yang bisa Anda lakukan, yaitu:
Dalam kasus yang lebih serius, baik arthralgia maupun arthritis memerlukan pengobatan atau pembedahan, terutama jika masalah ini disebabkan oleh kondisi lain yang mendasarinya.
Anda dapat ke dokter orthopedi untuk mengatasi kondisi Anda. Dokter akan meresepkan obat-obatan tertentu, melakukan prosedur penggantian sendi, atau operasi rekonstruksi untuk memperbaiki sendi. Penggunaan obat-obatan mungkin dapat menimbulkan efek samping, sedangkan pembedahan memiliki risiko yang perlu diwaspadai.
Arthralgia dapat menimbulkan ketidaknyamanan atau bahkan mengganggu aktivitas Anda sehari-hari. Oleh sebab itu, konsultasikan pada dokter mengenai perawatan yang tepat untuk mengatasi masalah yang Anda alami.
Advertisement
Ditulis oleh Dina Rahmawati
Referensi
Artikel Terkait
Seiring waktu, sendi dapat mengalami penuaan sehingga mengalami berbagai gangguan kesehatan. Ada baiknya Anda mulai mengonsumsi nutrisi dan vitamin sendi, seperti vitamin D, minyak ikan, dan kalsium
15 Agt 2020
Pengapuran tulang adalah salah satu jenis peradangan sendi (arthritis) yang ditandai dengan rusaknya tulang rawan di dalam sendi. Kondisi ini sering juga disebut osteoartritis.
21 Nov 2022
Gangguan sendi temporomandibular adalah kondisi yang memengaruhi sendi rahang dan otot serta ligamen di sekitarnya. Penyebabnya beragam, seperti cedera rahang, kebiasaan menggeretakkan dan menggesekkan gigi, sampai artritis pada sendi rahang.
9 Okt 2023
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Dijawab oleh dr. Liliani Tjikoe
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved