Anne Hathaway makin cantik dan awet muda di usia 40 tahun. Rutin memakai sunscreen dan menjadi diri sendiri jadi rahasia kulitnya tetap mulus dan bebas kerut.
14 Feb 2023
Ditinjau oleh dr. Reni Utari
Anne Hathaway tetap cantik dan awet muda di usia 40 tahun (sumber: Shutterstock/ Everett Collection)
Table of Content
Siapa tak kenal Anne Hathaway? Meski sudah memasuki usia 40 tahun, aktris yang mulai dikenal dalam “The Princess Diaries” pada tahun 2001 ini masih tampil memukau di setiap kesempatan.
Advertisement
Penasaran rahasia cantik dan awet muda ala Anne Hathaway? Simak ulasannya di sini.
Bukan hanya karier yang sukses di dunia akting dan gaya fesyen yang selalu memukau, Anne Hathaway juga diketahui sangat concern terhadap kesehatan, termasuk melakukan rutinitas perawatan kulit.
Tak heran, di usianya yang sudah memasuki kepala empat, aktris Hollywood yang pernah mendapat predikat aktris termahal pada tahun 2015 ini masih tampak cantik dan awet muda.
Berikut ini tips awet muda dan cantik ala Anne Hathaway yang bisa menginspirasi:
Melindungi kulit dari sinar matahari menjadi salah satu cara agar awet muda dan cantik yang dilakukan Anne Hathaway.
Ia selalu menggunakan sunscreen setidaknya dengan SPF 30 setiap hari sebelum beraktivitas.
Sunscreen merupakan salah satu produk skincare untuk usia 40 tahun yang wajib dipakai sehari-hari. Melansir Everyday Health, tabir surya membantu mencegah paparan sinar matahari yang bisa menyebabkan keriput hingga kanker kulit.
Tah hanya menggunakan tabir surya, Anne Hathaway bahkan tak ragu selalu memakai payung saat berjalan di bawah sinar matahari.
Anne Hathaway diketahui rutin memakai produk eksfoliator untuk mengangkat sel kulit mati, mencerahkan, sekaligus memperbaiki sel kulit di wajahnya.
Selanjutnya, ia mengoleskan toner dan serum sebelum menutupnya dengan sheet mask untuk menjaga kelembapan kulit. Ini merupakan langkah perawatan wajah usia 40 tahun yang tak boleh ketinggalan.
Tak hanya itu, menurut ahli kecantikan pribadinya, bintang dalam “The Devil Wears Prada” ini juga melengkapi rangkaian skincare routine-nya dengan menggunakan eye cream dan pelembap.
Para ahli menyarankan, untuk membuat kulit tetap elastis dan menghindari kendur seiring bertambahnya usia, kamu harus rutin melakukan eksfoliasi setidaknya 1-2 kali seminggu dengan scrub lembut, serta menggunakan pelembap setiap pagi dan malam.
Baca juga: 5 Rahasia Awet Muda dan Bugar ala Wulan Guritno
Tips awet muda dan cantik lain ala Anne Hathaway yang diungkapkan oleh ahli kecantikan pribadinya adalah selalu menggunakan masker wajah di pagi hari.
Rutinitas ini membantunya mengurangi bengkak di pagi hari, serta membuat kulit terlihat lebih cerah dan glowing.
Tak hanya menggunakan skincare, Anne Hathaway percaya bahwa kulit yang sehat juga bisa didapat dari kebiasaan yang mudah dan sederhana seperti minum air putih yang cukup setiap hari.
Kebiasaan ini akan membuat tubuhnya terhidrasi dengan baik, menunjang kesehatan secara keseluruhan, termasuk membuat kulitnya lebih sehat dan cerah alami.
Alih-alih sibuk mengikuti tren yang selalu berubah, Anne Hathaway konsisten untuk menjadi dirinya sendiri. Ini terlihat dari pembawaan diri, ekspresi, bahkan gaya berbusana dan riasan wajah sehari-hari.
Ia percaya bahwa dengan menjadi diri sendiri dan mencintai diri sendiri maka aura kecantikan alami akan terpancar dari dalam diri.
Baca Juga
Tampil cantik dan awet muda di usia 40 tahun bukan hal yang mustahil, sebagaimana yang dilakukan aktris Anne Hathaway. Selalu melakukan perawatan wajah serta menjaga kesehatan fisik dan mental menjadi kunci hidup sehat dan bugar di usia yang terbilang tak muda lagi.
Tak ada salahnya kamu mulai menerapkan tips bermanfaat ini dari sekarang. Jika kamu mengalami kesulitan dalam menerapkan pola hidup sehat tidak ada salahnya berkonsultasi melalui fitur chat dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ. Download aplikasinya di App Store dan Google Play sekarang!
Advertisement
Referensi
Artikel Terkait
Cara menjaga kesehatan kulit perlu dilakukan sejak dini. Hal ini bertujuan agar kulit tetap sehat dan terawat. Tips menjaga kesehatan kulit adalah dengan rutin membersihkan wajah
Terdapat beragam jenis buah yang mengandung protein tinggi, mulai dari jambu biji, alpukat, kiwi, hingga pisang. Tidak hanya itu, buah-buahan ini juga dipenuhi dengan berbagai nutrisi penting lainnya.
Keringat adalah sesuatu yang terjadi secara alamiah untuk menjaga keseimbangan suhu tubuh. Manfaat berkeringat ternyata sangatlah penting bagi tubuh.
Diskusi Terkait di Forum
Dijawab oleh dr. Dwiana Ardianti
Dijawab oleh dr. R. H. Rafsanjani
Dijawab oleh dr. Lizsa Oktavyanti
Advertisement
Jadi orang yang pertama tahu info & promosi kesehatan terbaru dari SehatQ. Gratis.
© SehatQ, 2023. All Rights Reserved